1 May 2010

Mengenal Bahasa Pemrograman Java

     Bahasa pemrograman java, suatu hal yang tidak asing bagi penyuka bahasa pemrograman. Tetapi hal yang asing bagi para pemula atau orang awam dibidang komputer atau bahasa pemrograman tepatnya. Seperti kita dalam berkomunikasi selalu menggunakan bahasa sebagai media, komputer begitu pula. Akan tetapi bedanya adalah bahasa pemograman adalah bahasa ynag digunakan untuk membuat sebuah program atau bahasa tenarnya software. Dalam komputer terdapat tiga komponen penting, yaitu: 
     1.hardware ( perangkat keras )
disebuah komputer ada komponen yang berguana sebagai penyimpan data dan otaknya seperti Harddisk, baterai, speker,dll, itulah yang disebut dengan perangakat keras sebuah komputer.
     2.software ( perangkat lunak )
apabila semua mesin atau perangkat keras sudah ada maka dibutuhkan sesuatau untuk mengoperasikan dan menjalankannya itulah yang disebut perangkat lunak. Baik yang berbentuk sistem informasi, bahasa pemrograman atau aplikasi-aplikasi dan lain sebagainya.
     3.brainware ( perangkat pemikiran )
Secanggih-canggihnya computer, secerdas-cerdasnya computer, ingat itu adalah ciptaan manusia. Perangkat pemikiran ini adalah manusia itu sendiri, karena tujuan utama computer adalah membantu manusia bukan menggantikan peran manusia. Tanpa perintah atau campur tangan manusia mustahil sebuah computer bisa berjalan dengan normal.
     Setelah mengenal komponen-komponen dalam computer, inilah bahasa java. Bahasa yang sering digunakan dalam pemrograman ( pembuatan program ), yang sudah mulai mudah dipahami dan portable ( bisa digunakan dilain computer tanpa harus diinstal terlebih dahulu). Java sudah mulai dikenal pula ketika produsen telephone genggam menggunakan bahasa ini dalam fiture-fiturenya.
      “Tak kenal maka tak sayang”, begitulah pepatah lamanya. So, marilah kita kenal dulu apa itu bahasa pemrograman java, kita mulai dari sejarah bahasa pemrograman ini. Bahasa java mulai tercipta ketika perusahaan Sun Mcrosystem ingin menciptakan sebuah bahasa pemrogaraman yang dapat dijalankan di semua peralatan tanpa terikat pada platform yang digunakan peralatan tersebut. Pada tahun 1991 dimulailah sebuah proyek yang dipimpin oleh Ptrick Naughton dan James Gosling, awalnya nama pemrograman ini adalah “OAK”. Akan tetapi nama ini sudah digunakan pada pemrogaraman sebelumnya, sehingga menggantinya dengan nama JAVA. Nama ini terinspirasi dari minuman kopi yang biasa mereka minum di kedai kopi. Java itu sendiri artinya adalah biji kopi karena berasal dari daerah yang bernama java ( jawa) jadi kita orang jawa bolehlah berbangga hati.
      Kalau tentang sejarah selanjutnya banyak versi yang beredar dan itu sedikit banyak akan membantu anda. Disini saya akan membahas pada pengenalan java itu sendiri. Java merupakan bahasa pemrogaraman compiler dan interpenter, sehingga membuatnya dapat dijalankan diberbagai platform. Dengan fungsi, Java compiler akan menerjemahkan source program kedalam bytecode. Sedangkan hasil kompilasinya yang berupa program java dapat dijalankan dengan bantuan interpenter yang dapat dijalankan langsung dari command prompt ataupun applet viewer.
      Jika sekarang anda sudah ingin menggunakan bahasa pemrograman java sebagai bahasa pemrograman anda, atau hanya ingin belajar bahasa ini silakan anda download dan install java serta gel ataupun netbeans IDE. Maka anda sudah memenuhi syarat awal untuk belajar bahasa penrograman java, selamat mencoba.

4 comments:

  1. like this yo mas...
    tolong di bantu juga dalam pembuatan blog saya

    ReplyDelete
  2. sama2 mas, saya juga sedang belajar... :) | mari sama2 belajar... :)

    ReplyDelete
  3. download aja ebook gratis nya di http://www.aculshare.com/2012/06/java-untuk-orang-awam-ebook.html

    ReplyDelete
  4. oi mas, lg kurang hobi sekarang... :D

    ReplyDelete

sealkazzsoftware.blogspot.com resepkuekeringku.com